Sabtu, 15 Juni 2019

Game Level 3, Day 3 _Meningkat Kecerdasan Anak_Persiapan Sakura Menjadi Kakak_

Oleh Desry Praharani

Day 3
Kelas Bunsay#5
Ibu Profesional Bandung




Bismillahirohmanirohim. .
Alhamdulillah masuk hari ke 3 Game level 3 ini. .πŸ˜ŠπŸ‘πŸ»

Hari ini saya melaksanakan sebuah tantangan lebih fokus kembali ke Kecerdasan Intelektual Anak & Kecerdasan Emosional Anak.

Masih dalam proses sounding Sakura dalam persiapan untuk menjadi kakak.

Sakura yang sudah merasa harus lebih pintar dari adiknya agar nanti dirinya dapat membimbing adiknya kelak dalam hal ibadah .

Alhamdulillah, Sakura saat ini untuk shalat sudah mulai merasa bahwa shalat itu adalah sebuah kewajiban yang harus dilakukan bahkan sampai shalat sunnah rawatidpun dilakukan. πŸ˜πŸ‘πŸ»

Kini, sedang proses sakura harus dapat membaca iqro supaya nanti bisa mengajarkan adiknya untuk membaca iqro. Untuk hal ini Ia sangat bersemangat sekali πŸ˜πŸ‘πŸ»
Tidak terlalu menekankan Ia harus ini itu. Tetapi hanya sebagai sebuah motivasi & apresiasi Ia bahwa Ia "mampu" & "bisa" tidak ada kata "tidak bisa" atau "menyerah" . Agar terus menggali rasa semangatnya selalu 😊

Hari ini tadi tentunya setelah shalat magrib Sakura mengaji Iqro.
Alhamdulillah hari ini lancar tanpa kendala, biasanya Sakura agak lama untuk mengaji bahkan lebih banyak ga fokusnya.  Tapi kali ini alhamdulillah Sakura mulai fokus dan bisa berjalan dengan lancar dar sebelumnya.

Setelah membaca Iqro satu halaman, tak lupa saya memberikan sebuah apresiasi dan motivasi yang membuat Ia agar terus semangat, tentunya tidak lupa dengan pelukan dan sedikit pujian. πŸ˜ŠπŸ€—πŸ‘πŸ»

Tak disangka Respon dari segi kecerdasan emosionalnya adalah   setelahnya mengaji Ia memberikan sebuah penawaran .

πŸ‘§πŸ»: Umi, mau teteh pijitin kakinya ?
πŸ‘©: masyaAllah, boleh sayang .
πŸ‘§πŸ»: baik.
Lalu Ia pun memijit kaki saya dengan senyum sumringah. 😊

πŸ‘©: aduuh.. teteh baik sekali, teteh solehah. Tak lupa sayapun memberikan pujian baik untuknya .
πŸ‘§πŸ»: iya Umi, teteh kan anak baik ya. Senyumnya makin merekah. 😊

Setelah selesai ,walaupun  hanya beberapa detik πŸ˜… tapi cukup disambut niat baiknya tersebut dengan "terima kasih" πŸ˜ŠπŸ™πŸ», "pujian"πŸ˜πŸ‘πŸ» ,"pelukan".πŸ€—πŸ˜Š




Terima kasih sayang Umi solehah atas perhatiannya  πŸ˜πŸ‘πŸ»πŸ€—

Alhamdulillah .. hari ini sangat terkesan dan takjub dengan perilaku segi kecerdasan Sakura yang ditampilkanπŸ€—



#hari3
#gamelevel3
#tantangan10hari
#myfamilymyteam
#kuliahbundasayang
#Institut.ibu.profesional

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jurnal Pekan 8 _ Tahap Kupu-Kupu

  MasyaAllah Alhamdulillah sudah masuk ke jurnal pekan 8, pekan terakhir di tahap kupu-kupu. Walaupun di tahap ini, godaan banyak sekali. Ra...